Nasional   -

Pedagang Bakso Temui Jokowi di Istana, Keluhkan Harga Daging

Dibaca: 395 x

Pedagang Bakso Temui Jokowi di Istana, Keluhkan Harga Daging
Ketua Papmiso DPK 2 Bekasi, Maryanto usai bertemu Presiden Jokowi di Istana. (Foto: Suara.com/Ummi)

JAKARTA, ANAMBASPOS.COM — Paguyuban Pedagang Mi dan Bakso Seluruh Indonesia (Papmiso) menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (15/9/2021). Mereka sebelumnya lebih dulu bertemu Menteri Koperasi UMKM Teten Masduki.

Ketua Papmiso DPK 2 Bekasi, Maryanto, mengatakan dalam pertemuan dengan Jokowi mereka mengeluhkan soal harga bahan baku yang tidak stabil.

Padahal kata dia, UMKM seperti pedagang mi dan bakso sudah cukup terpukul dampak pandemi Covid-19.

BACA JUGA  Menteri Agus Gumiwang: Produsen Gula Terbesar UEA Siap Investasi 2 Miliar Dolar AS di RI

“Harga bahan baku masih kacau, terlebih harga daging. Kami ke sini memenuhi undangan Pak Presiden yang mau mendengarkan keluhan kami di lapangan,” ucap Maryanto di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (15/9/2021).

Maryanto menyebut bahwa harga daging sapi yang jadi bahan baku utama bakso masih mahal, yakni Rp 130.000.

Kendati masih bertahan, Maryanto menuturkan hal tersebut masih memberatkan para pedagang mi dan bakso.

“Sejauh ini kita masih bertahan, tapi yang jelas ini memberatkan,” tuturnya.

BACA JUGA  Perintah Kapolri: Polisi Tak Reaktif ke Masyarakat saat Kunjungan Jokowi ke Daerah

Tak hanya itu, Maryanto mengungkapkan kendalanya tak hanya persoalan harga. Para pedagang mi dan bakso pun kesulitan untuk mendapat sertifikasi produk halal di BPOM daerah yang sebelumnya telah didaftarkan ke Kementerian Agama.

“Agak rumit lah, ada syarat salah satunya itu harus punya dapur atau rumah produksi yang khusus. Nah persyaratan seperti itu kan jelas menyulitkan. Kita kan UMKM, yang mungkin saja tidak semua punya sarana untuk itu,” ucap Maryanto.

 



Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI