Wujudkan Good Governance, Pemdes Payalaman Pasang Papan Informasi Publik

Dibaca: 229 x

Papan APBDes yang Dipasang Sebagai Bentuk Transparansi Penggunaan Anggran Pemdes Payalaman.

PAYALAMAN, AnambasPos.com – Transparansi yang dilakukan Pemerintah Desa (Pemdes) Payalaman dalam penggunaan Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes), adalah suatu bentuk nyata keterbukaan dan tanggungjawab (Pemdes) Payalaman kepada masyarakat.

Rincian Anggaran Pendapatan Belanja Desa Payalaman Tahun Anggaran 2020.

Saat dikonfirmasi oleh AnambasPos melalui sambungan telephone, Senin, (20/04/20). Acok Baso, Kepala Desa (Kades) Payalaman mengatakan bahwa, transparansi APBDes adalah sebuah tanggungjawab dalam mengelola dan memberikan informasi kepada masyarakat Desa Payalaman.

“Papan APBDes yang kita pasang ini merupakan bentuk keterbukaan Pemdes Payalaman dalam mengelola APBDes kepada masyarakat,” ujar Acok Baso.

Acok Baso menerangkan, pada tahun 2020 ini, anggaran pendapatan dan belanja desa cukup besar, yaitu 2.242.374.398 Miliar Rupiah. Dari total anggaran sebesar 2.242.374.398 Miliar Rupiah.

“Alokasi dana Desanya sebesar 1.438.160.160 Miliar Rupiah, Dana Desa sebesar 959.231.000 Miliar Rupiah, BHPRD sebesar 28.983.921 Rupiah, sedangkan silva tahun 2019 sebesar 366.682.921 Miliar Rupiah,” terang Acok Baso.

Lanjut Acok, dengan total APBDes yang cukup besar, lebih banyak dialokasikan anggaran ke bidang pelaksanaan pembangunan desa.

“Kita lebih banyak mengalokasikan anggaran di bidang pelaksanaan pembangunan desa, yakni sebesar 1.184.614.648 Miliar Rupiah (42 persen), bidang penyelenggaraan pemerintah desa, sebesar 1.086.719.094 Miliar Rupiah (39 persen), sedangkan bidang pembinaan kemasyarakatan, sebesar 441.723.577 Juta Rupiah (16 persen),” jelas Acok Baso.

Acok Baso juga berharap, dengan dipasangnya papan APBDes yang cukup besar tersebut, masyarakat dapat bersama-sama mengawal pengelolaan APDes Desa Payalaman tahun 2020.

“Selain bentuk keterbukaan, harapan kita, masyarakat juga dapat bersama-sama mengawal pengelolaan APBDes Desa Payalaman tahun 2020,” ucap Acok Baso.

Dilaporkan Oleh : Laode Agus

Editor : Wan Rendra Virgiawan

BACA JUGA  Menhan Prabowo Subianto Sebut Investasi Pertahanan Itu Asuransi!


Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI