Jakarta-APSport – Setelah absen di empat balapan, Andrea Iannone kembali ke lintasan lagi. Pebalap Ducati itu memastikan akan balapan lagi di Sepang, Malaysia akhir pekan ini.
Iannone belum lagi membalap sejak mengalami cedera punggung di latihan bebas MotoGP San Marino beberapa waktu lalu. Tidak hanya harus absen di balapan itu, pebalap Italia ini juga mesti melewatkan seri Aragon, Jepang, dan Australia.
Kendati demikian, Iannone mengakui dirinya belum 100 persen bugar untuk berkompetisi di Sepang. Namun, Iannone tak bisa absen lebih lama lagi mengingat kariernya bersama Ducati segera berakhir.
“Aku sangat gembira pada akhirnya bisa kembali ke lintasan, dan kuharap ini akan menjadi akhir pekan yang positif untuk kami. Meskipun aku tahu tidak akan mudah karena punggungku belum cukup benar,” kata Iannone, yang dilansir Motorsport.
“Pada akhirnya aku memutuskan untuk kembali balapan di sini di Sepang karena cukup sulit bagiku duduk di rumah dan menyaksikan balapan di televisi saja dan aku sangat menginginkan bisa kembali: untuk Ducati, untuk diriku sendiri, dan untuk seluruh fans yang selalu mendukungku.”
“Aku berharap bisa segera melaju dengan cepat dan kompetitif, meskipun tentunya aku aku masih harus memahami kondisiku, kemungkinan-kemungkinanku, dan kecepatanku.”
“Aku berharap semoga sesuai dengan rencanaku tapi kami kembali lintasan dengan tujuan untuk mendapatkan hasil yang bagus,” imbuh Iannone.
Kembalinya Iannone berarti Hector Barbera, yang mengisi tempat Iannone dalam dua balapan terakhir akan kembali ke Avintia Racing. (AP/Red/bs).
Sumber : sport.detik.com