Bupati Haris akan Tindak Tegas Oknum Masyarakat yang Tidak Indahkan Protokol Kesehatan Covid -19

Dibaca: 171 x

Bupati KKA, Abdul Haris, SH, saat memberikan arahan kepada Uspika Jemaja dan Jemaja Timur.

JEMAJA TIMUR, Anambaspos.com Intruksi untuk menjalankan Karantina Mandiri disampaikan secara langsung dengan nada tegas oleh Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris, SH kepada Penumpang Peawat Wings Air yang baru tiba di Bandar Udara (Bandara) Letung, Minggu (12/04/2020). Hal itu dilakukan Bupati, semata-mata bertujuan untuk melindungi masyarakat  yang berda di Wilayah Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) dari bahaya pandemi Covid -19.

Bupati KKA, Abdul Haris, SH meminta kepada Tim Cugus Tugas Covid 19 di Kecamatan dan Desa untuk bekerja maksimal

“Walaupun bapak- bapak dan ibu-ibu terlihat sehat saat ini, tetapi kita tidak tahu, apakah bapak dan ibu terpapar Virus Corona (Covid -19) tersebut atau tidak. Untuk itu saya berharap agar bapak ibu dapat mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah,” ungkap Haris ke hadapan seluruh penumpang yang baru tiba di Bandara Letung ketika itu.

Haris meminta kesediaan penumpang pesawat tersebut, untuk langsung melakukan karantina mandiri di rumah selama 14 hari. “Saya mohon pengertian dari bapak ibu semuanya. Baik itu Pejabat Daerah KKA, maupun masyarakat biasa tanpa terkecuali. Insy-Allah, jika bapak ibu menjalaninya, Anambas akan nihil dari penularan virus ini,” ujar Haris.

Menajawab konfirmasi AnambasPos.com  ketika itu, Haris yang juga sekaligus sebagai Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid 19 KKA tersebut, mengatakan akan melakukan penindakan secara tegas terhadap oknum masyarakat yang masih membandel alias tidak meingindahkan arahan dari petugas sesuai protokol kesehatan.

“Jika masih ada oknum masyarakat yang membandel dan tidak mengikuti arahan ini, saya akan perintahkan pihak berwenang untuk menindaknya sesuai dengan aturan dan ketentuan. Ini demi menyelamatkan masyarakat Anambas,” ucapnya.

BACA JUGA  Indra Usulkan Penambahan Kursi Dapil 3 Kepada KPU Anambas

Laporan: Slamet
Editor: Asril Masbah



Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI