Ansar Maju di Pilgub Kepri?

Dibaca: 247 x

Ansar Ahmad, SE, MM, saat mengunjungi Kepulauan Anambas belum lama ini

TAREMPA, AnambasPos.com – Tokoh Senior Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), H. Ansar Ahmad, SE, MM, dikabarkan akan maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) Provinsi Kepri pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri yang akan berlangsung pada tahun ini.

“Beliau (Ansar Ahmad, red) rencananya akan maju,” sebut Sumber yang diyakini kebenarannya kepada AnambasPos.com ketika ditanya terkait hal itu.

Sinyalemen akan majunya Ansar yang kini sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) yang baru saja bertugas di Senayan itu, diperkuat dengan tidak adanya bantahan secara tegas dirinya apakah maju atau tidak, pada Acara Reses di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) baru-baru ini.

“Nanti apabila sudah saatnya yang tepat, akan saya jawab pertanyaan itu di kesempatan yang lain,” kata Ansar menjawab pertanyaan dari salah seorang masyarakat Anambas yang bertanya apakah dia maju atau tidak sebagai Cagub Kepri.

Ansar bahkan menyampaikan bahwa, sebagai Gubernur akan memiliki kekuatan yang lebih untuk meyakinkan Pemerintah pusat dalam memberikan perhatian yang maksimal terhadap pembangunan dan pengembangan Provinsi Kepri ke depannya. Kendati demikian, dia tetap tidak memberikan jawaban maju atau tidak secara terang, pada kesempatan itu.

“Kalau melalui pintu DPR harus bisa meyakinkan lebih dari 500 Anggota, tapi kalau melalui jalur Gubernur, bisa langsung,” sebut Ansar.

Laporan dan Editor : Asril Masbah 

 

BACA JUGA  Potensi Kawasan Hutan Manggrove Desa Genting Pulur, Bisa Topang Ekonomi Masyarat Desa


Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI