Untuk Pemilu Damai di Anambas, FKDM Himbau Masyarakat Tolak Politik Uang

Dibaca: 183 x


TAREMPA, anambaspos.com –  Sekretaris Lembaga Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Hendrik Wenas, menyatakan menolak praktek politik uang (money politik) pada Pemilihan Umum (Pemilu) serentak Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) di Anambas pada 17 April mendatang.

“Kita menolak keras praktek politik uang pada Pemilu serentak di Anambas,” ungkap Hendrik, saat menyambangi Sekretariat Redaksi anambaspos.com,  di Jalan Tanjung, Tarempa, Minggu (31/03/2019).

Untuk itu kata Hendrik, pihak-pihak terkait dalam melakukan pengawasan Pemilu di Anambas, diharapkan untuk tidak ragu-ragu dalam menindak para oknum yang diduga melakukan politik uang tersebut.

“Jika ada indikasi politik uang yang diduga dilakukan oleh oknum, kepada pihak-pihak terkait, kita harap tidak ragu-ragu melakukan penindakan,”
tegas Hendrik.

Pentingnya upaya serius dalam menolak politik uang di Anambas, menurut Hendrik dikarenakan untuk menjaga kondusifitas. Dia menilai salah satu faktor yang dapat memicu permasalahan pada proses pemilu tersebut adalah adanya praktek politik uang tersebut.

“Pemilu di Anambas kita hendaki berjalan aman dan damai. Karena itu politik uang jangan sampai  terjadi, karena akan memicu timbulnya permasalahan,” ujar Hendrik.

Editor : Asril Masbah 

BACA JUGA  Diskominfotik Anambas Sampaikan Klarifikasi Terkait Kerja Sama Media yang Disebut Libatkan Bupati


Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI