Covid-19 di Anambas Mereda, Sahtiar : Ayo Kita Saling Menjaga dan Bekerjasama

Dibaca: 279 x

Sekda Kabupaten Kepulauan Anambas, Sahtiar,SH.MM ketika sedang berada diruang kerjanya beberapa waktu lalu (Foto: Arsip Anambaspos.com)

TAREMPA, AnambasPos.com Tren Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) telah menurun dari sebelumnya.

Terdata dalam pers rilis yang dikeluarkan oleh Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 KKA pertanggal 13 September 2021, terdapat 18 orang masyarakat Kepulauan Anambas yang masih terkonfirmasi aktif positif.

Dari jumlah tersebut, terdapat penurunan angka konfirmasi positif Covid-19 yang sebelumnya sempat menggemparkan masyarakat Kepulauan Anambas.

Memperhatikan perkembangan saat ini, Sekretaris Daerah (Sekda) KKA, Sahtiar,SH.MM mengatakan, Pemda Kepulauan Anambas terus memberikan edukasi kepada masyarakat untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dengan tetap menggunakan masker disaat sedang beraktifitas.

Aktifitas masyarakat di tengah kota Tarempa setelah beroperasi kembali tempat-tempat usaha

“Jumlah masyarakat yang terpapar Covid-19 di Kepulauan Anambas memang telah menurun walaupun belum 100 persen, kita harus menjaga kondisi ini agar tidak terjadi kembali lonjakan angka konfirmasi aktif. Untuk itu, sangat diharapkan adanya kesadaran masyarakat agar selalu mematuhi Prokes yang telah ditetapkan,” Ucap Sahtiar ketika ditemui AnambasPos.com diruang kerjanya. Selasa (14/09/2021).

Lebih dalam lagi, Sahtiar juga menyampaikan, untuk memulihkan perputaran ekonomi masyarakat pasca lonjakan positif Covid-19 yang pernah terjadi sebelumnya, Pemerintah Daerah (Pemda) Kepulauan Anambas telah mengeluarkan Surat Edaran tentang dibuka atau bisa beroprasi kembali tempat-tempat usaha milik masyarakat namun perlu adanya kerja sama antara pemerintah dan pemilik usaha maupun pengunjung usaha yang ada.

“Sangat perlu adanya kerjasama antara pemerintah dan masyarakat untuk saling menjaga dan mari kita sukseskan program vaksin dengan tidak adanya keraguan demi kesehatan kita bersama,” ucap Sahtiar.

 

BACA JUGA  Desa Batu Belah Kembali Pasang Baliho APBDes Tahun Anggaran 2020


Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI