Tampung Sotong Cumi, Kades Amir Selamatkan Ekonomi Warganya dari Pandemi Corona

Dibaca: 288 x

Sotong cumi hasil tangkapan nelayan Desa Landak, Kecamatan Jemaja, KKA

LANDAK, JEMAJA. AnambasPos.com  – Kepala Desa Landak Kecamatan Jemaja, Kabupaten Anambas (KKA), Amirullah, berhasil membantu menyelamatkan ekonomi warganya yang berprofesi sebagai nelayan kecil di tengah pandemi Corona, dengan cara menampung sotong cumi hasil tangkapan para nelayan Desa Landak.

Amirullah, Kades Landak, ikut membantu proses pengerinagan sotong cumi warganya

Sebelum wabah Covid-19 menyebar, masyarakat Desa Landak yang berprofesi sebagai sebagian besar nelayan kecil, terus dapat melakukan aktifitas mencari sotong cumi dengan menggunakan tangguk (alat tangkap tradisional, red).

Dikarenakan penyebaran wabah Covid-19, dan kebijakan pemerintah dalam menerapkan protokol kesehatan untuk melakukan fhysical distancing dan di rumah saja, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, menjadikan suasana pasar dan beberapa rumah makan sepi dari pembeli. Sehingga, penjualan dari hasil tangkapan nelayan kecil Desa Landak, anjlok.

Kemerosotan ekonomi yang dialami para nelayan kecil tersebut diakui oleh Kepala Desa Landak, Amirullah yang banyak mendapatkan kunjungan warga ke rumahnya dan mengeluh atas dampak Covid -19 yang sangat berpengaruh kepada ekonomi mereka.

“Ramai warga saya yang bekerja sebagai nelayan kecil, menangkap sotong cumi dengan alat tradisional, datang ke rumah mengeluhkan ekonomi mereka yang sangat merosot.” ungkap Amir saat AnambasPos.com mengunjunginya di Lokasi Pengerinagan sotong cumi, Desa Landak, Rabu (29/04/2020).

Menanggapi keluhan masyarakat, Amir mencari solusi untuk menyelamatkan ekonomi warganya dengan menacoba menelpon beberapa rekannya di Tanjung Pinang.

“Saya coba menelpon beberapa rekanan yang berada di Tanjung Pinang untuk menampung sotong cumi hasil tangkapan warga. Alhamdulillah ditanggapi dengan positif dan mereka mau bekerja sama untuk menyelamatkan nelayan kecil Desa Landak,”jelas Amir.

Dilaporkan oleh : Slamet
Editor : Asril Masbah

BACA JUGA  Otorita IKN Sebut IKN Nusantara, Smart City Yang Layak Ditinggali dan Dicintai


Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI