Danlanal Karimun : Aksi Illegal Fishing Nol Persen

Dibaca: 170 x


Danlanal Karimun,
Danlanal Karimun, Letkol Laut (P) Hariyo Poernomo. (Foto: Ns/Red AP)

ANAMBASPOST.COM, KARIMUN – Aksi Illegal Fishing (Pencurian Ikan-red) tidak pernah terjadi sama sekali di perairan Bumi Berazam, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri ini. Bahkan persentasenya nol persen. Hal ini diungkapkan oleh Danlanal Karimun, Letkol Laut (P) Hariyo Poernomo.

“Khusus diperairan Karimun pencurian ikan oleh nelayan Kapal Ikan Asing (KIA) boleh dikatakan nol persen,” kata Danlanal Karimun, Letkok Laut (P) Hariyo Poernomo saat dijumpai sejumlah media usai menggelar apel gabungan operasi Lilin pengamanan Natal dan pergatlntian Tahun di Coastal Are, Karimun, Rabu (23/12/2015) kemarin.

Dirinya selaku pihak Lanal Karimun juga menjamin keamanan nelayan khususnya nelayan lokal Karimun dalam mencari ikan di perairan Bumi Berazam ini. Dan dimana nantinya azas pradugaan nelayan asing yang memanfaatkan moment pergantian tahun baru untuk menjarah ikan disaat masyarakat Indonesia merayakan tahun baru.

“Jadi bagi nelayan kita yang hendak melaut jangan khawatir. Silahkan nelayan mencari ikan di perairan Indonesia, kapal kita yakni KRI (Kapal Perang Indonesia, Red) terus beroperasi untuk mengamanan perairan laut NKRI,” Katanya lagi.

Ia kembali menegaskan jika pelanggaran hukum di laut tentang aksi illegal fishing mencapai nol persen% maka, yang perlu diwaspadai ialah masuknya barang haram seperti narkoba dari negara lain. Maka dari itu pihaknya selalu melakukan patroli rutin. Khusus pada perayaan tahun baru nanti pihaknya akan lebih meningkatkan patroli laut.

“Karna narkoba ini merusak bangsa, saya beberapa waktu lalu juga menyampaikan hal yang sama kepada masyarakat,” Tukasnya. (Ns/Dedi)

 

 

 

Editor: Faisal

BACA JUGA  72 Penumpang Wings Air Diminta Jalani Karantina Mandiri.


Terhubung dengan kami

     


Pasang Iklan Banner klik DISINI